Video Yubi: Dini Indriani (D’fash) – Dari Hobi Jadi Butik

Dini indriani

 

Salah satu cara paling baik untuk memulai bisnis adalah dengan melakukan apa yang Anda cintai. Inilah yang dilakukan oleh Dini Indriani melalui butik online-nya D’fash. Berawal dengan kegemarannya berbelanja pakaian, Dini akhirnya memulai bisnis fashion melalui butik online-nya. Siapa sangka bisnis yang berawal dari keisengan semata itu kini sudah menghasilkan keuntungan. Tonton cerita selengkapnya disini:

 

 

Jika Anda tidak bisa melihat video diatas, silahkan langsung menuju video di Youtube. Jangan lupa berlangganan channel Yukbisnis.

 

Transkrip Video

Aku dini umur 22 tahun, usahanya bergerak di bidang fashion. Itu mulai dari baju, tas, aksesoris, dan insyaallah merambah ke sepatu juga. Nama bisnis saya itu Dfashstore.com. Dan sekarang sudah buka lapak di YukBisnis.com. Namanya DfashStore.Yukbisnis.com

Awal Mula Berbisnis Online

Awal mula dari hobi ya, saya suka shopping dan suka fashion juga. Awal mula dari hobi belanja yang aku mikir kalau belanja terus menuhin hasrat untuk belanja nggak ada habisnya. Jadi kenapa kita nggak jual aja. Umm, Mungkin dari semester 3, Mulai dari semester 3, kira-kira udah berapa tahun ya? Tiga tahunan lah.

Karena aku awal usaha kan iseng ya. Jadi ngepostnya difoto terus di posting di Friendster. Waktu itu belum ada Facebook, aku masih jualan di Friendster. Itu tuh yang senang banget dapat pembeli pertama itu rasanya ya gitulah. Terus di packing sebagus mungkin, dikasih pita. Kayak gitu-gitu. Dan yah nggak terbayangkan lah rasanya. Meski untungnya sedikit sih, cuman kesannya itu, dapet.

Cerita Dibelakang D’Fash

D’Fash, sebenarnya orang bisa nebak sih D’Fash itu singkatan dari nama saya sendiri, D dan Fash. D nya Dini, Fash nya Fashion. Jadi D’Fash.

Kendala Yang Dihadapi Sejauh Ini?

Banyak sih kalau kendala mah dari awal. Dari yang mulai ditipu, dari yang mulai dibawa duitnya sama pegawai, dari yang customer minta macam2, dari yang dibilang penipu. Kayak gitu-gitu sering.

Tapi Itu resiko yang harus kita ambil. Apalagi kita online kan jadi yang kita kasih itu kepercayaaan. Susah sih untuk membangun kepercayaan itu susah.

Pelanggan Dari Mana Saja?

Sekarang sih baru ngirim ke Indonesia aja ya. paling kalau di Indonesia itu paling jauh ke Papua, Aceh kayak gitu-gitu. Dan lagi nyar-nyari info tentang ngirim-ngirim keluar sih. Soalnya banyak permintaan juga di luar.

Tips Untuk Yang Baru Berbisnis Online

Hari gini nggak online itu rasanya rugi banget sih. Online itu pasarnya lebih luas gitu, mungkin effort yang kita kasih nggak sebesar kalau kita punya toko offline. Cuman impact yang kita dapet lebih banyak. Pasar lebih luas, lebih praktis, dan easy to manage. Jadi Di rumah aja kita bisa ngurusnya. Kita bisa handle itu semua dari rumah. Asal ada internet.

Pesan buat yang baru mulai sih, terutama di bidang fashion. Love what you do, do what you love aja sih. Jadi jual barang-barang yang itu sebenarnya juga bagus saat kamu pakai karena saat nggak laku kan bisa kamu pakai sendiri.

Pengalaman Sebagai Anggota YukBisnis.Com

Awal pakai Yubi, Yubi itu praktis ya sebenarnya. Cuma waktu awal itu sempat ada maintanance. Cuma ya sempat hilang foto-fotonya kayak gitu-gitu. Sempat kesal juga sih, cuma handle komplain dari pihak yubinya benar2 bagus. Saya ditelepon langsung sama Mas J minta maaf dan segala macem, dan bahkan uploadnya pun dibantuin. Jadi kita tahu beres aja.

 

Bagaimana dengan Anda? Apakah ada bisnis Anda yang bermula dari hobi?

The following two tabs change content below.
Fikry Fatullah adalah seorang digital marketer dan blogger. Teman-temannya di YukBisnis mengenalnya sebagai Jupe alias Juragan Pemasaran YukBisnis.com.