10 Tugas Pemasaran Online Yang Sebaiknya Diserahkan Pada Asisten Anda

pemasaran

 

Prospek bisnis online semakin baik dari tahun ke tahun. Tapi memiliki bisnis online tentunya bukanlah hal yang mudah jika tidak pandai mengelolanya. Ini dikarenakan banyaknya kegiatan yang harus diatur, terutama pada fungsi pemasaran. Pendelegasian pun menjadi solusi penting untuk mengurangi beban tugas yang harus Anda pikul, namun tetap optimal untuk kemajuan usaha.

Bagi Anda yang sudah atau hendak membangun sebuah bisnis online sendiri, berikut ini akan saya berikan 10 jenis tugas dalam pemasaran online yang sebaiknya didelegasikan pada karyawan Anda, hasil browsing di Duct Tape Marketing.

 

Dimulai dengan…

 

1. Pengelolaan Blog
Mungkin Anda ingin mempromosikan diri kepada publik melalui blog. Tapi, tidak memiliki cukup waktu? Mintalah orang lain yang mengurusnya. Ia dapat menulis suatu posting, melakukan riset terhadap hal tertentu untuk meningkatkan awareness dari situs atau blog tersebut.

Tahukah Anda? Bahwa presiden Barack Obama pun melakukan hal yang sama saat melakukan kampanye di tahun 2008. I mendelegasikan berbagai kampanye online-nya pada seorang lulusan Universitas Harvard, Chris Hughes yang akhirnya, strateginya tersebut sukses membawanya menag pemilu presiden di Amerika Serikat.

 

2. Media Sosial
Mendelegasikan tugas untuk mengelola media sosial kepada asisten Anda, merupakan salah satu membina hubungan baik dengan pengikut di Twitter maupun fans di Facebook. Meski Anda sedang dalam kesibukkkan yang padat sekalipun.

 

3. Mengkoordinasikan Suatu Acara
Punya ide untuk mengadakan suatu acara, contohnya melakukan roadshow Buka Langsung Laris seperti yang diprakarsai oleh Pak Jaya Setiabudi? Anda tidak perlu repot-repot mengurusi semuanya sendirian. Delegasikanlah tugas tersebut. Asisten yang Anda tugaskan dapat lebih fleksibel untuk mencari dan mengamankan sponsor, tempat acara, serta strategi promosinya.

 

4. Mem-prospek Konsumen
Asisten tentu lebih mudah dalam menghubungi pembeli potensial yang sebelumnya tidak berniat membeli produk dari bisnis Anda. Atau bisa juga menugaskan asisten hanya untuk menyaring prospek pembeli yang benar-benar sesuai kualifikasi yang diinginkan dan Anda tinggal menghubungi prospek-prospek tersebut untuk mengkonversinya menjadi pembelian dan meningkatkan omzet bisnis anda.

 

5. Riset Pasar
Asisten dapat Anda beri tugas untuk membuat survei, mendistribukannya kepada target survey, mengolahnya dan memberikan hasilnya pada Anda. Bisa itu mengenai kompetitor Anda, maupun karakteristik pasar untuk produk yang Anda jual.

 

6. Menindak lanjuti Panggilan Telepon
Untuk apa pusing-pusing menerima seluruh panggilan yang masuk ke kantor Anda? Tugaskanlah asisten Anda untuk menerima serat memilah-milah panggilan telepon yang paling penting untuk Anda. Dengan demikian, Anda pun bisa memiliki lebih banyak waktu luang bukan?

 

7. Newsletter
Komunikasi merupakan elemen yang penting dalam bisnis dan newsletter dapat menjadi pilihan yang tepat. Asisten dapat menyusun, mengedit serta mengirimkan seluruh newsletter tersebut untuk Anda. Anda tinggal membuat ide dan garis besar isi serta tampilan newsletter dan biarkan asisten yang menyelesaikannya.

 

8. Mengirim Ucapan “Terima kasih”
Menulis tangan tulisan “Terima Kasih sudah berbelanja di sini” menunjukan bahwa Anda perhatian terhadap konsumen Anda. Tapi, tidak perlu repot-repot. Delegasikan tugas ini pada asisten Anda. Ini bukanlah hal sulit untuk dilakukan.

 

9. Mengelola Data Alamat Email
Tahukah bahwa Anda saat ini memiliki banyak data alamat email konsumen-konsumen yang membeli di bisnis online Anda? Mengelolanya sendiri bukanlah hal yang mudah. Oleh karena itu, delegasikanlah pada asisten Anda. Data alamat email merupakan hal yang berharga untuk membina hubungan baik dengan para konsumen yang telah membeli pada bisnis Anda.

 

10. Networking
Networking atau jaringan berkaitan dengan membangun relasi ke berbagai pihak untuk mendukung kemajuan bisnis. Maka dari itu tugas inipun masuk kategori yang dapat didelegasikan ke asisten Anda. Ia dapat mewakili Anda untuk menaruh komentar di blog ataupun situs relasi Anda ataupun juga melakukan pengamatan terhadap komunitas apa yang dapat diajak untuk bergabung menjadi bagian dari jaringan bisnis Anda.

Itulah kesepuluh tugas pemasaran yang dapat Anda delegasikan pada asisten Anda. Banyak? Tenang saja, cobalah satu persatu dahulu dan lihat manfaatnya. Jangan terburu-buru langsung melakukan kesepuluh poin tersebut. Prioritaskanlah dari tugas pemasaran tersebut, yang paling Anda butuhkan. Selamat mencoba!

The following two tabs change content below.

Woka Aditama

Copywriter and Blog Author at YukBisnis
Seorang remaja pria dengan minat besar pada SEO Copywriting dan Digital Marketing.