3 Camilan Asli Indonesia yang Bikin Ketagihan, Nomor 2 Hits Banget!

camilan asli Indonesia

Anda mungkin tidak asing lagi dengan camilan-camilan seperti keripik pisang, keripik talas, keripik singkong, kacang-kacangan dan lain-lain. Selain memang mudah ditemukan dimana-mana, camilan tersebut sudah akrab di lidah orang Indonesia. Tapi, tidak semua camilan yang Anda temui itu produk asli Indonesia, lho!

Berikut ini adalah camilan asli Indonesia yang akan membuat Anda ketagihan dan ingin mengunyahnya lagi dan lagi. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini.

1) Tempe Krezi

tempe krezi

(Source: tempekrezi.com)

Tempe Krezi adalah camilan keripik tempe yang berasal dari Bandung. Mulai tersedia di pasaran sejak 2011, Tempe Krezi dulunya bernama Tempe Gila. Keripik tempe yang garing dipadukan dengan bubuk rempah dan cabe yang pedes ‘gila’, rasanya nagih banget! Keripik tempe ini tersedia dalam dua varian, yaitu Rasa Pedes dan Rasa Pedes Banget.

bubuk krezi

(Source: tempekrezi.com)

Selain keripik tempe, ada juga produk lainnya yang gak kalah nagih, yaitu Bubuk Krezi. Bubuk Krezi ini adalah keripik tempe yang dihaluskan sampai jadi bubuk. Anda bisa menaburkan Bubuk Krezi ke berbagai makanan kesukaan Anda, yang pasti akan membuat rasanya semakin enak.

Baca kisah pengusaha lokal yang sukses berbisnis online>> Lima Pengusaha Lokal yang Sukses Membangun Bisnisnya dengan Toko Online!

2) Zanana

Zanana chips

(Source: zananachips.com)

Siapa tak kenal keripik pisang Zanana? Keripik ini sempat menjadi perbincangan hangat karena banyak diendorse oleh artis-artis terkenal di tanah air. Zanana bukan keripik pisang biasa. Melihat kemasannya saja sudah membuat Anda ingin memboyongnya ke rumah, ditambah lagi bumbu yang berlimpah menyelimuti satu per satu potongan keripik pisangnya.

 

 

keripik pisang zanana

(Source: zananachips.com)


Selain kemasannya yang menarik, rasa keripik pisang Zanana juga ngangenin! Ada varian rasa Green Thai Tea, Brown Chocolate, Creamy Milk, Classy Spicy dan Smoked Beef yang membuat Anda tidak akan bosan menjadikan Zanana sebagai camilan sehari-hari.

Baca juga kisah pemilik Zanana membangun usahanya dari nol >>> Pemuda 20 Tahun Ini Ubah Modal 50 Ribu Jadi Ratusan Juta

 

3) Si Racang

Kacang almond si racang

Banyak kita temukan berbagai camilan kacang seperti kacang atom, kacang polong, kacang mete dan lainnya. Kali ini ada Si Racang yang menawarkan camilan yang berbeda dari biasanya, yaitu kacang almond.

Si Racang

Sesuai dengan tagline yang digunakannya yaitu ‘Kacangnya Juragan’, camilan kacang almond masih tergolong jarang di Indonesia. Maka dengan adanya Si Racang kita akan merasa seperti Juragan yang diistimewakan dengan rasanya yang enak banget dan belum banyak produk sejenis yang ada di pasaran!


Si Racang kacangnya juragan

Si Racang punya empat rasa yang berbeda, yaitu Chocolate, Natural Roasted, Milky, Seaweed dan satu varian lagi yaitu gabungan keempat rasa yang ada yaitu Mix Roasted. Kalau Anda masih bingung dengan mana rasa yang harus Anda coba terlebih dahulu, Mix Roasted sangat direkomendasikan karena setelahnya Anda bisa membeli rasa yang paling Anda suka. Kacang almondnya yang garing bersatu dengan manis asin bumbunya, dijamin membuat Anda menikmatinya sejak kunyahan pertama hingga terakhir.

 

Ingin tau cara mempromosikan produk di Instagram stories? Baca di sini>> 4 Cara Kreatif Beriklan di Instagram Stories

————————————-

Ketiga camilan tadi merupakan camilan yang unik dengan rasa yang tidak kalah menarik. Harganya berkisar antara 15.000 sampai 27.000 per bungkusnya. Ada yang dijual online dengan sistem reseller, ada juga yang dijual di toko-toko fisik yang menjual oleh-oleh.

Jika Anda tidak mau repot mencari reseller ataupun toko fisiknya, Anda bisa mendapatkan camilan tersebut di Yubi Mall. Apa sih Yubi Mall? Yubi Mall adalah mall khusus yang berisi produk-produk lokal dan asli Indonesia. Dengan bertransaksi di Yubi Mall, Anda sudah berkontribusi bagi perkembangan produk lokal.

Klik sekarang >>> Beli Camilan via Yubi Mall

 

Mau produk Anda dipasarkan via Yubimall?

Daftar Yukbisnis Pro sekarang >>> KLIK DI SINI

The following two tabs change content below.
Tim yang bekerjasama dengan baik menghasilkan hasil terbaik.