Warren Buffet, CEO dari Berkshire Hathaway, merupakan investor paling sukses di abad 20 dan salah satu orang terkaya di dunia. Dengan kesuksesan yang ia raih, ia juga merupakan salah satu orang yang paling rendah hati dan dermawan. Baru-baru ini ia mendonasikan sejumlah besar kekayaannya ke Bill dan Melinda Gates Foundation untuk tujuan amal. Pada usia 82 tahun, Buffet memiliki pengalaman hidup yang kaya, dan berikut ini adalah nasehat dari Buffet untuk para pengusaha dan profesional muda untuk mencapai sukses dalam bisnis dan kehidupan:
1. Membangun karakter dan kebiasaan baik
Warren Buffet mengatakan bahwa banyak hal dalam hidup yang berada di luar kontrol seseorang. Misalnya lingkungan dimana ia dilahirkan, sifat genetik seperti IQ, bentuk fisik, atau bakat. Ia membandingkan ini seperti memenangkan lotere. Beberapa orang lebih beruntung dibanding orang lain. Bagaimanapun, IQ yang tinggi dan bakat saja tidak bisa diandalkan untuk menggapai kesuksesan. Ada hal lain yang bisa Anda kontrol, yaitu pilihan-pilihan yang berkaitan dengan karakter, kebiasaan, dan temperamen. Pilihan-pilihan ini sangat mempengaruhi sejauh mana efektifitas dan efisiensi dalam menggunakan IQ, bakat, dan kemampuan. Menurut Buffer, banyak orang dengan IQ dan bakat yang luar biasa terhambat kesuksesannya karena mereka kurang mengembangkan karakter dan kebiasaan orang sukses.
Warren Buffet menggunakan analogi mesin untuk menjelaskan maksudnya. Ia menganggap IQ dan bakat seperti potensi pada mesin (Horsepower/HP). Pada satu sisi, mesin dengan 200 HP bisa jadi inefisien dan hanya memproduksi output sebesar 50 HP, sisanya terbuang. Di sisi lain, ada mesin dengan hanya 100 HP bisa jadi sangat efisien dan memproduksi total 100 HP output. Mesin yang kedua dengan HP yang lebih sedikit memproduksi output yang lebih besar daripada mesin yang pertama.
Menurut Buffet, paling mudah membentuk karakter dan kebiasaan di usia muda dan semua orang dapat melakukannya. Caranya adalah dengan menemukan seseorang yang Anda kagumi dan menuliskan karakter dan kebiasaan yang Anda kagumi dari mereka. Kemudian, temukan juga contoh orang yang Anda tidak suka dengan karakter dan kebiasaannya, dan tuliskan. Lalu Anda tinggal meniru karakter dan kebiasaan dari orang yang Anda kagumi dan hindari karakter dan kebiasaan orang yang Anda tidak sukai.
2. Hindari Hutang
Nasehat finansial terbaik dari Warren Buffet untuk profesional muda adalah, hindari hutang kartu kredit. Ia mengatakan bahwa mencegah lebih mudah daripada nanti terlanjur terjebak dalam masalah finansial. Biasanya, bunga kartu kredit berkisar antara 18-20%. Menurut Warren Buffet, sekali seseorang terjatuh dalam hutang tersebut, akan sangat sulit untuk keluar darinya.
Saat Warren Buffet lulus dari kampus, ia sudah memiliki tabungan sebesar 10.000 dolar. Ia selangkah lebih maju dari teman-temannya. Seperti dalam sebuah perlombaan, apabila seorang peserta diberi kesempatan start 1 meter lebih maju dibanding yang lain, akan membuat perbedaan besar di akhir perlombaan. Sama juga dengan pemuda yang lulus kuliah tanpa hutang atau bahkan dengan sejumlah tabungan, ia memiliki kelebihan dibanding orang-orang lain.
Warren Buffet memberikan aturan sederhana soal finansial ini:
“Apabila Anda tidak bisa bayar, jangan beli. ”
3. Sederhana dan Rendah Hati
Apabila ada orang yang bisa disebut sederhana, ialah Warren Buffet. Meskipun ia adalah salah satu orang terkaya di dunia, ia selalu hidup sederhana, tinggal di rumah yang sama yang ia beli 50 tahun yang lalu, menyetir sendiri mobilnya, dan memberikan sebagian kekayaannya untuk amal.
Menurut Buffet, rendah hati memiliki makna ‘mengetahui sejauh mana kompetensi Anda.’ Atau ‘mengetahui apa saja yang tidak Anda ketahui’. Ia sering berkata bahwa ia lebih baik bekerja dengan orang yang memiliki IQ 130 tapi merasa IQnya 125, daripada dengan seseorang yang IQ nya 180 tapi mengira IQ-nya 200. Orang kedua akan lebih banyak menyebabkan hal buruk daripada hal baik. Karir Buffet yang sukses dalam berinvestasi sebagian adalah karena hasil kesederhanaannya. Ia tidak pernah investasi di bisnis yang tidak ia mengerti.
Apakah definisi sukses menurut Warren Buffet? Dalam wawancara Forbes yang digelar di Universitas Nebraska (Omaha), Buffet mengatakan bahwa tidak semua orang beruntung dan tidak semua orang akan menjadi atlet kelas dunia, tapi pada akhirnya, apabila orang-orang di sekitar Anda, keluarga dan anak-anak Anda, dan orang-orang yang bekerja pada Anda, peduli dengan Anda setelah melihat usaha Anda selama bertahun-tahun, berarti Anda sukses. Sebaliknya, apabila Anda memiliki segalanya tapi tidak banyak orang yang peduli pada Anda, berarti Anda tidak sukses.
Referensi : Under30CEO