Logo adalah salah satu unsur brand yang paling penting. Logo yang baik akan lebih mudah nempel di benak pelanggan sekaligus membentuk positioning perusahaan Anda.
Setelah beberapa waktu yang lalu Tutut Wibowo berbagi ceritanya mengenai (LogoMurah.YukBisnis.Com), dalam video ini Ia akan membagi 3 tips sederhana agar logo Anda menjadi lebih menjual.
Nantikan video-video selanjutnya dari YukBisnis. Jangan lupa berlangganan di channel Youtube YukBisnis.
Transkrip Video
Halo teman-teman semua. Kali ini saya akan membagikan tips bagaimana unutk memilih sebuah logo yang baik.
Yang pertama adalah tipografi yang mudah dibaca. Apa itu tipografi? Tipografi adalah kata yang menyertai banned di logo kita. Nah, Buatlah tipografi yang mudah dibaca dan yang kedua adalah mudah dilihat.
Jangan terlalu tipis dan jangan terlalu tebal. Jaraknya juga jangan terlalu rapat juga agar orang sekali lihat itu bisa langsung membaca kalimat kita.
Tipografi yang bagus itu tidak lebih dari dua kalimat. Dua kalimat saja cukup jangan terlalu panjang. Karena terlalu panjang orang tidak mudah mengingatnya.
Yang kedua, warnanya yang mencolok. Jadinya kita memilih warna yang menjadi identitas logo kita. Misalnya starbuck dengan warna hijaunya, lalu Maicih dengan warna merahnya terus ada beberapa lagi logo yang mencirikan warnanya sebagai brandnya. Jadi kalau starbuck warnanya biru itu namanya bukan starbuck. Seperti itulah gambarannya.
Yang ketiga itu menggambarkan produk kita. Di sini kita membuat sebuah logo yang istilahnya orang begitu melihat orang “Oh ini logo untuk keripik, Oh ini logo untuk sebuah bakery,Oh ini logo Ini logo untuk merek kamera”. Seperti itu
Jangan membuat logo yang salah menginterpretasikan produk kita seperti itu . Bikinlah logo yang benar-benar mencirikan harga, kualitas dan branding kita.
Mungkin sekian tips dari saya. Oke nama saya Tutut Wibowo. Terima kasih.
Ilustrasi: x1brett