Setelah beberapa waktu yang lalu kami memberikan gambaran bagaimana berpromosi dengan menggunakan BlogYubi, kini kita akan mempelajari lebih dalam bagaimana BlogYubi bisa membantu mempromosikan toko online Anda di YukBisnis.Com.
Kami akan membagi tutorial BlogYubi ini menjadi 3 bagian besar, yaitu: Persiapan, Content, dan Menjaga Konsistensi.
Untuk bagian pertama ini kita akan membahas persiapan apa saja yang Anda butuhkan agar promosi menggunakan BlogYubi menjadi optimal.
1. Header Yang Menarik
Jika Anda perhatikan pada bagian atas BlogYubi terdapat sebuah gambar raksasa yang hampir memenuhi lebar layar monitor komputer Anda. Bagian ini kami sebut gambar header. Dibawah ini adalah salah satu contoh gambar header Dfash.
Header adalah tempat dimana Anda dapat berkreasi semenarik mungkin untuk “mencuri” perhatian pengunjung dan meng-klik header tersebut. Header akan secara otomatis membawa pengunjung Anda langsung ke toko Anda di YukBisnis. Prinsip kerjanya mirip dengan Facebook Cover yang pernah kita bahas sebelumnya. Namun tidak seperti Facebook Cover yang hanya berupa gambar, pengunjung Anda dapat berinteraksi dengan gambar header Anda.
Ukuran header BlogYubi adalah: 950×210 px. Berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat header untuk promosi:
- Buatlah desain yang menarik – Buatlah sebuah desain gambar header yang akan “memaksa” pengunjung Anda untuk meng-klik header tersebut dalam 2 detik pertama setelah pengunjung Anda melihat gambar header di blog Anda.
- Tulis Pesan Yang Jelas – Jangan gunakan header hanya untuk memajang logo dan nama perusahaan Anda. Pergunakan juga seperti layaknya papan pengumuman atau billboard yang meberitahu sedang ada penawaran menarik apa di toko Anda. Misalnya: penawaran discount.
- Gantilah Gambar Header Secara Berkala – Selalu kejutkan pengunjung blog Anda dengan header terbaru, paksa kreativitas Anda. Anda tidak perlu memahami program desain yang rumit. Anda bisa menggunakan Powerpoint atau aplikasi untuk mengedit gambar seperti GIMP. Selalu update dan sesuaikan header Anda dengan program promosi yang sedang Anda jalankan sekarang.
- Ajak Untuk Meng-klik Header Anda – Tidak semua pengunjung blog Anda tahu kalu header di blog Anda bisa mereka klik. Tulislah pesan yang mengajak pengunjung Anda untuk meng-klik header Anda. Buatlah kata-kata seperti “KLIK DISINI!!!” untuk menarik perhatian pengunjung blog Anda.
- Buat Kesan Terburu-buru – Ingatlah bahwa perasaan takut kehilangan lebih menjual daripada perasaan ingin memiliki. Buatlah batasan waktu akan penawaran discount Anda atau batasi jumlah barangnya. Anda bisa menggunakan kata-kata seperti: “Semua Barang SETENGAH HARGA sampai besok!!” Pembatasan waktu atau jumlah barang akan menimbulkan perasaan: “Saya harus kesana” untuk pengunjung blog Anda.
2. Update Produk Secara Berkala Di YukBisnis.Com
Jika Anda perhatikan disebelah kiri atau kanan blog Anda, Anda akan melihat produk terbaru yang Anda upload di YukBisnis akan muncul disana. Lihat contoh dibawah.
Sering-seringlah meng-update produk Anda, sehingga setiap kali pengunjung blog Anda datang dan membaca blog Anda mereka akan melihat sesuatu yang baru. Jangan lupa untuk selalu meng-upload foto produk yang paling bagus yang Anda bisa. Ingatlah bahwa gambar bercerita lebih banyak daripada 1000 kata-kata.
Header dan kolom produk terbaru adalah 2 jalur utama bagi pengunjung blog Anda untuk mendatangi toko Anda di YukBisnis. Buatlah 2 hal ini se-visual dan seindah yang Anda bisa.
Pada bagian selanjutnya kita akan membahas content yaitu apa yang sebaiknya Anda tulis dalam blog Anda di Blogyubi.
Selamat mencoba.
Sayangku padamu..