15 Iklan Kreatif Yang Akan Menginspirasi Anda

Iklan

 

Anda pada dasarnya punya waktu 2 detik atau kurang untuk menarik perhatian calon pembeli Anda. Karenanya iklan yang kreatif, mencolok, dan menarik perhatian adalah keharusan di era serba cepat sekarang.

Kini, iklan semakin diabaikan. Pasar Anda semakin terlatih untuk mengabaikannya karena sepanjang hari mereka akan terus dibombardir oleh iklan.

Namun kondisi ini justru memicu munculnya iklan-iklan paling kreatif. Inilah beberapa contoh diantaranya: Continue reading →

15 Desain Kemasan Unik Dan Kreatif Untuk Menginspirasi Anda

desain kemasan

 

Bagi sebuah produk, terutama makanan atau barang retail lainnya, kemasan atau package merupakan faktor penting untuk membuat pelanggan melirik produk Anda. Apalagi jika Anda membidik pasar anak-anak dan remaja, umumnya mereka tertarik untuk mencoba sebuah produk baru bila disertai desain toko, gerobak atau kemasan yang eye-catching.

Kemasan juga penting untuk mempresentasikan produk tersebut dengan jelas. Jangan sampai Anda membuat kemasan untuk jus namun malah dikira kotak tisu, dan sebaliknya. Sekreatif apapun desainnya, bila pesan yang ingin Anda sampaikan kepada pelanggan tidak muncul dalam desain tersebut, percuma saja.

Untuk menginspirasi Anda, berikut adalah macam-macam desain kemasan yang unik, yang barangkali salah satunya bisa dijadikan ide untuk produk Anda. Continue reading →

6 Mahakarya di Dunia Marketing

RedBull

 

Pada pagi hari tanggal 14 Oktober 2012, seorang sky-driver asal Australia, Felix Baumgartner memasukkan dirinya ke dalam sebuah balon helium yang membawanya sejauh 24 mil di atas Roswell, N.M., ke tepi ruang angkasa.

Kemudian, hanya dengan menggunakan seragam antariksa dan parasut, Felix membuat sebuah loncatan supersonik selama 9 menit yang membuat namanya tercantum dalam buku sejarah sebagai orang pertama yang mengungguli kecepatan suara dalam gerakan terjun bebas (pada 833,9 mph) tanpa campur tangan mesin.

Anda mungkin berpikir pertunjukan tersebut diorganisir oleh NASA atau SpaceX? Kenyataannya, pertunjukan spektakuler yang membutuhkan waktu tujuh tahun persiapan ini dibuat oleh RedBull, sebuah perusahaan yang memproduksi energy drink.

Dalam upaya marketing-nya ini, RedBull menggaet National Geographic Channel dan BBC. Kabarnya, iklan ini berhasil menghabiskan jutaan dollar hanya untuk mengkampanyekan salah satu produk RedBull yang bernama “Stratos”. Namun, sebenarnya, marketing tidak harus memecahkan sejarah dulu untuk menjadi efektif.

Iklan-iklan inovatif hanya memerlukan ide yang simpel namun cemerlang dan memikat hati para penontonnya dan mengubah cara berpikir mereka mengenai merek tersebut.

Berikut adalah 6 marketing effort ter-favorit yang dikeluarkan oleh Entrepreneur.com. Continue reading →

5 Tips Untuk Lebih Kreatif Ala Yoris Sebastian

kreativitas

 

Kreatif adalah salah satu sifat wajib yang harus dimiliki seorang pengusaha. Bagaimana tidak? Anda harus memikirkan bagaimana membuat diferensiasi produk yang menarik sampai mencanangkan strategi marketing yang mantap agar upaya Anda tidak sia-sia. Semua itu tentu saja membutuhkan energi kreatif dari dalam diri Anda.

Kreativitas membuat Anda memenangkan persaingan, bahkan dapat membawa bisnis Anda memimpin pasar. Adalah sebuah buku yang ditulis oleh Yoris Sebastian, seorang creative entrepreneur yang mencapai sukses berkat selalu berpikir kreatif.

Buku ini disusun secara kreatif dan menyenangkan. Lebih banyak gambar dan kata-kata motivasi dibandingkan isinya. Bahasa yang sederhana dan tidak rumit, serta penjelasan yang gamblang namun efektif membuat buku ini sangat bagus untuk wawasan Anda agar berpikir lebih kreatif.

Ada 101 tips yang dibagikan oleh penulisnya dalam buku berjudul “101 Creative Notes” ini. Berikut saya akan membagikan beberapa tipsnya. Continue reading →