Pernah membaca artikel yang sangat membosankan, walau belum selesai membacanya?
Hal yang paling dikhawatirkan oleh para penulis, blogger dan copywritter adalah kata “BOSAN” dan “TIDAK MENARIK”.
Karakteristik pencari informasi melalui media online sendiri juga unik. Mereka senang membaca tulisan informasi yang padat namun tidak terlalu panjang maupun terlalu pendek. Intinya, mereka ingin memperoleh informasi yang bermanfaat bagi dirinya dalam waktu yang relatif singkat.
Tidak hanya sekedar menyampaikan informasi yang bermanfaat, tapi cara penyampaian informasi yang tepat pun adalah hal yang tidak kalah penting ketika menyusun suatu artikel di web/blog. Dengan cara komunikasi yang memukau, bahkan tulisan Paling Membosankan pun bisa menjadi artikel menarik untuk dibaca.
Berikut ini saya berikan 5 “langkah ajaib” untuk mewujudkan hal tersebut, yang dikutip dari Copyblogger.
1. Mulai dengan kata “Kenapa”
Mempelajari suatu hal atau suatu informasi membutuhkan usaha dari pembaca Anda. Hal inilah yang bisa mendorong pembaca menjadi malas untuk menyimak suatu informasi. Karena mereka menganggap mendengarkan informasi dari Anda mungkin dapat menimbulkan masalah atau karena ada hal yang mungkin lebih penting yang dapat mereka lakukan.
Oleh karena itu, Anda harus membuat para pembaca tertarik dengan informasi yang Anda berikan. Hal ini bisa dimulai dengan menggunakan kata “Kenapa”
Kata “Kenapa“ berfungsi efektif untuk menjelaskan kemana pembaca diarahkan dan mengapa waktu serta usaha yang mereka luangkan untuk menyimak informasi tersebut akan sangat bermanfaat bagi para pembaca.
Bila ditempatkan diawal artikel , kata “Kenapa” berpeluang besar menarik pengunjung untuk membaca. Buat mereka paham dan yakin bahwa artikel Anda bermanfaat dan bahkan mampu memecahkan masalah yang sedang para pembaca hadapi.
2. Masukan Contoh yang Umum Dalam Kehidupan Ini
Pada suatu artikel, hal-hal abstrak yang tersemat seringkali membuat pembaca menjadi bosan untuk melanjutkan membaca suatu artikel. Jika ada suatu poin dalam artikel yang ingin disampaikan kepada pembaca, akan jaug lebih efektif bila disampaikan dengan contoh yang umum dan mudah dipahami oleh orang awam.
Contoh, saat Anda menjelaskan tentang fitur dan manfaat dari produk kursi ergonomis. Di sini Anda bisa menceritakan bahwa ada seseorang bernama Andi yang memiliki tulang punggung yang lebih baik setelah memakai kursi ini. Karena kursi ergonimis mengikuti bentuk tulang manusia sehingga baik untuk kesehatan. Ini lebih singkat dan jelas dibandingkan harus panjang lebar menjabarkan tentang definisi dari ergonomis dan menjelaskan perbedaannya secara fisik dengan kursi biasa pada umumnya.
3. Gunakan prinsip Metafora Untuk meningkatkan Kualitas Tulisan
Metafora sangat pas untuk membuat sesuatu yang abstrak menjadi lebih jelas. Perbedaannya dengan poin kedua diatas, poin ketiga ini membantu untuk menjelaskan topik artikel. Sedangkan poin kedua sangat baik untuk menjabarkan manfaat dan fitur dari suatu produk yang hendak ingin Anda promosikan atau review.
Contohnya, saat Anda ingin membuat Untuk membuat Blog yang orisinil. Anda bisa menggunakan metapora tentang seorang juru masak yang memiliki menu masakan Andalan, yang menjadi ciri khas dari chef terkenal tersebut.
Perlu diingat, bahwa tidak semua topik yang kita bahas adalah hal yang sudah dipahamai oleh para pembaca, jadi gunakanlah Metafora yang umum dan tentunya mudah dipahami mayoritas pembaca Anda.
4. Tunjukan Kesalahan Yang Ingin Kamu Peringatkan
Menunjukan kesalahan atau kekeliruan dari pembaca adalah salah satu cara lainnya untuk membuat artikel Anda lebih menarik.
Contoh, Anda dapat membuat artikel yang menjelaskan tentang bahaya kebiasaan meniup makanan panas dengan mulut bagi kesehatan. Dan mayoritas masyarakat kita masih melakukannya. Di sini, Anda bisa menjabarakan penyebab kebiasaan tersebut sebaiknya tidak dilakukan lagi.
Fakta-fakta yang jarang diketahui inilah yang membuat pembaca tertarik untuk membaca artikel Anda lebih jauh lagi.
5. Edit Tulisan Anda
Tahukah Anda faktor lain yang membuat tulisan menjadi membosankan ?
Pola tulisan yang terlalu mirip secara terus-menerus.
Untuk itu usahakan pada setiap artikel Anda, terdapat perbedaan yang tidak membuat bosan pembaca. Anda bisa lakukan itu dengan memilih pilihan kata yang berbeda dari satu artikel dengan artikel lainnya. Edit atau perbaiki terus pemilihan kata Anda sehingga pembaca tidak jenuh.
Beberapa kata yang agak tidak formal seperti : Gila, Tahu gak, Koq dan Gimana.
Itulah 5 tips mudah untuk mengubah tulisan biasa menjadi artikel nan luar biasa. Bila Anda memiliki saran atau tips lain, mari berbagai melalui kolom komentar di bawah ini. Sekian.